NARASISULTRA.ID, KONUT- Pemerintah daerah Kabupaten Konawe Utara, turut memperingatan Isra Mi’raj ke-1447 H/2026 M bertempat di Masjid Raya Babussalam Wanggudu, Jum’at, (23/1/2026)
Di momen peringatan tersebut, Bupati Ikbar menuturkan, peringatan Isra Mi’raj adalah momentum refleksi spiritual yang sangat mendalam.
Ia menjabarkan, Peristiwa Isra Mi’raj mengajarkan kepada kita tentang kebesaran kuasa Allah SWT, tentang keteguhan iman Rasulullah SAW, serta tentang pentingnya ibadah shalat sebagai tiang utama dalam kehidupan seorang muslim.
“Melalui peristiwa ini, saya mengajak seluruh umat Islam di Kabupaten Konawe Utara untuk menjadikan shalat sebagai sumber kekuatan moral dan spiritual,”tuturnya.
Kata Ikbar, dari shalatlah semua belajar tentang disiplin, kejujuran, tanggung jawab, ketulusan, serta keteguhan hati dalam menghadapi setiap ujian kehidupan.(Bsl/b)












