NARASISULTRA.ID, KONUT- Warga lanjut usia dan kelompok rentan wilayah Desa lingkar tambang Kecamatan Langgikima, Kabupaten Konawe Utara (Konut) kembali mendapatkan bantuan dari PT Indrabakti Mustika (IBM) yang menggelar kegiatan sosial bertajuk “IBM Peduli Kelompok Rentan dan Lansia”, Selasa (18/11/2025)
Desa lingkar tambang tersebut meliputi Lameruru, Molore, Molore Pantai, Ngapainia, Alenggo, Kelurahan Langgikima dan Pariama Kecamatan Langgikima.
Pelaksanaan program dipimpin oleh Nanda Gabriela, Staf Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) PT IBM, bersama tim Humas perusahaan Made Sukarta dan La Ode Haira, serta turut didampingi dokter perusahaan, dr. Rita Rukmiyanti.
Untuk diketahui kegiatan IBM peduli merupakan bagian dari program PPM PT IBM untuk mendukung kesehatan kelompok rentan dan lansia melalui pemeriksaan kesehatan gratis, pemberian vitamin serta paket sembako
Nanda Gabriela menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang berkontribusi dalam pelaksanaan program sosial ini. Ia menegaskan, PT IBM akan terus hadir memberikan perhatian dan solusi nyata bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama kelompok rentan dan Lansia.
“Bantuan ini bukan sekadar angka atau barang, tetapi wujud kepedulian dan empati kita bersama. Perusahaan tidak akan menutup mata terhadap kondisi saudara-saudara kita yang membutuhkan perhatian khusus. Kita ingin memastikan setiap warga desa lingkar tambang merasakan kehadiran perusahaan dalam kehidupannya,” ujarnya.
Ia menambahkan, penyaluran bantuan sosial ini juga merupakan bagian dari pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM) bidang sosial, sekaligus wujud nyata misi perusahaan untuk mewujudkan desa yang inklusif dan berkeadilan sosial.
“Kami berharap program seperti ini tidak hanya memberi bantuan sesaat, tetapi juga menumbuhkan semangat untuk terus menjaga kepedulian sosial di tengah masyarakat. Ke depan, bantuan ini harus semakin tepat sasaran dan berkelanjutan,” tutupnya.(Bsl/b)












