,

Sah, DPRD Konut Periode 2024-2029 Didominasi Wajah Baru

oleh
oleh
Wakil Ketua Pengadilan Negeri Unaaha, saat melantik 20 Anggota DPRD terpilih Kabupaten Konawe Utara, Periode 2024-2029.(Foto: Istimewa)

NARASISULTRA.ID, KONUT- Suasana bahagia bercampur haru menyelimuti aula Sidang Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Konawe Utara (Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Senin (2/9/2024).

Malam itu merupakan malam bersejarah bagi 20 anggota legislatif terpilih hasil pemilihan umum 2024. Mereka dikumpul di aula Sidang Paripurna DPRD Konut untuk dilantik dan diambil sumpahnya. Menandai jabatan wakil rakyat resmi mereka sandang. Ada yang baru ada juga yang melanjutkan posisi wakil rakyatnya.

Seluruh anggota DPRD ini hadir bersama pasangan, keluarga dan kerabat dekat. Suasana diaula sidang yang berlantai dua pun penuh sesak. Begitu pun dihalaman gedung, dipenuhi rombongan kerabat para legislator dan masyarakat yang hadir ingin menyaksikan prosesi sakral tersebut.

Nampak suasana berbaris Anggota DPDR Konut terpilih periode 2024-2029 saat akan dilantik.(Foto: Istimewa)

Suasana riuh saat Sekretariat DPRD Konut yang dipimpin Drs Suharto Kasim Panto mengumumkan nama anggota DPRD satu persatu. Setiap anggota DPRD disebutkan, diiringi dengan tampilan video masing-masing figur melalui layar video tron yang terpasang di ruangan berukuran sekira 6X4 meter.

Diluar ruangan disiapkan beberapa layar lcd agar masyarakat bisa menonton suasana didalam ruangan pelantikan secara langsung. Begitu istimewa dan paripurnanya pelantikan anggota DPRD periode 2024-2029 ini.

Sidang paripurna peresmian dan pengucapan sumpah janji anggota DPRD Kabupaten Konawe Utara masa jabatan 2024-2029 dipimpin oleh Ketua DPRD, Ikbar. Rapat ini merupakan rapat paripurna terakhir bagi Ikbar karena telah memilih mundur dari Caleg terpilih. Ikbar memilih melanjutkan pengabdiannya sebagai bupati Konut selanjutnya.

Terlihat Bupati Konut, Ruksamin, bersama Ketua DPRD 2019-2024, Ikbar ditemani Sekwan DPRD Konut, Drs.Suharto K.Panto saat berdiri menyanyikan lagu Indonesia Raya.(Foto: Istimewa)

Kegiatan itu juga dihadiri Bupati H Ruksamin, Wakil Bupati H Abuhaera, Unsur Forkopimda, Sekda Safruddin, Para Kepala OPD, Camat, Lurah dan kepala desa.

Anggota DPRD periode 2024-2029 dilantik berdasarkan keputusan Gubernur Sulawesi Tenggara nomor 100.3.3.1/271 tahun 2024 tentang peresmian pemberhentian dan pengangkatan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Konawe Utara masa jabatan 2024-2029. Pengambilan sumpah dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Unaaha.

Bupati Konut, H Ruksamin membacakan sambutan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) mengucapkan selamat kepada para anggota DPRD yang baru dilantik. Diharapkan dengan tugas dan amanah yang diberikan oleh rakyat, para legislator dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya hingga masa jabatan berakhir.

Foto bersama Bupati Konawe Utara, Dr.Ruksamin bersama Anggota DPRD Konut Periode 2024-2029 yang baru saja dilantik.(Foto: Istimewa)

“Saya juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada anggota DPRD periode 2019-2024 atas pengabdian dan jasa-jasanya bagi bangsa dan negara,” katanya.

Untuk diketahui anggota DPRD Konut periode 2024-2029 didominasi wajah baru. Dari 20 kursi DPRD hanya 8 orang legislator yang mampu mempertahuankan posisinya sebagai wakil rakyat. Sedangkan 12 sisanya merupakan pendatamg baru yang mengalahkan petahan di dapilnya masing-masing.(Bsl/adv)