NARASISULTRA.ID, KENDARI– Dinilai Sukses berantas Ilegal Mining di Sulawesi Tenggara (Sultra), Badan Koordinasi (Badko) Himpunan mahasiswa Islam (HMI) Sultra, mendukung kinerja Kapolda Sultra, Irjen Pol Teguh Pristiwanto.
Ketua Umum (Ketum) BADKO HMI Sultra Irpan Karim mengatakan pihaknya sangat mendukung kinerja Kapolda Sultra dalam memberantas Ilegal Mining di Sultra.
“Kami sangat mendukung kinerja Kapolda Sultra Irjen Pol Teguh Pristiwanto karena sudah memberikan rasa aman untuk daerah pertambangan yang ada di Sultra,” ucapnya saat di konfirmasi baru-baru ini.
Salah satu tokoh Pemuda Konawe Utara tersebut menghimbau kepada masyarakat Sultra agar tidak mendegarkan isu miring yang dibuat oknum tertentu terkait Polda Sultra.
“Kami menduga terkait isu-isu dan tudingan miring yang diarahkan ke Polda merupakan pesanan oknum tertentu, karena aktivitas penambangan ilegalnya terganggu,”tegasnya.
Alumni Hukum Universitas Muhamadia Kendari tersebut mengungkapkan
sejak dibawah kepemimpinan Irjen Pol Teguh Pristiwanto mencatat Polda Sultra konsisten melakukan pencegahan dan penegakan hukum yang masif.
“Sampai saat ini, Polda Sultra telah melakukan sejumlah penindakan untuk menciptakan suasana kantibmas yang kondusif dan penegakan hukum yang masif tanpa terkecuali di kasus Ilegal Mining,”tuturnya menambahkan.
“Kami berharap kinerja tersebut dapat terus dipertahankan Kapolda Sultra bersama jajaran,” tutupnya.**(Red).