Hukum dan Kriminal

Beredar Luas Di Media Sosial, Polres Konut Amankan Pelaku Vidio Mesum Di Konut

195
×

Beredar Luas Di Media Sosial, Polres Konut Amankan Pelaku Vidio Mesum Di Konut

Sebarkan artikel ini
Kasat Reskrim Polres Konawe Utara, IPTU Bhekti Kurniawan, (Foto: Istimewa).

NARASISULTRA.ID, KONUT- Video mesum yang beredar di media sosial baru-baru ini membuat heboh jagat dunia maya khususnya di Konawe Utara (Konut) Sulawesi Tenggara (Sultra)

Video mesum berdurasi 45 detik tersebut heboh pertama kali di Kota Kendari, dan menyebar berantai di media sosial WhatsApp hingga sampai di Konut.

Akibat peredaran video secara berantai tersebut, diketahui bahwa pemeran dalam vidio mesum yang tersebar itu berasal dari Konut.

Atas kejadiannya tersebut, Polisi Resort (Polres) Konut melalui Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) melakukan pendalaman video dan menangkap kedua pelaku.

Saat di temui di ruang kerjanya, Kasat Reskrim Konut Iptu Bhekti Kurniawan, membernarkan penangkapan tersebut.

Kata dia, usai mendapatkan informasi terkait vidio itu, pihaknya lansung melakukan tindak lanjut untuk mencari siapa pemeran dalam video tersebut, dan berhasil menangkap dua orang terduga pelaku yakni A (24), sebagai pemeran laki-laki dan FA (20) pemeran perempuan yang diduga pelaku dalam video tersebut.

“Sekarang pelaku kami sudah amankan dan sementara di proses untuk dimintai keterangan, dan saat ini kami sedang mendalami lebih jauh siapa penyebar video tersebut,”pungkas Bhekti Kurniawan saat di temui di ruang kerjanya, Senin, (15/5/2023).

Sementara dari hasil pendalaman awal terkait kronologis pembuatan video tersebut berawal dari A (24) pacaran dengan FA (20) sekitar bulan Desember tahun 2022.

“Vidio tersebut di rekam oleh si pria, dan tidak diketahui siapa yang membuka Hp tersebut dan menyebarkan luaskannya, itu yang saat ini kami dalami,”tutup Bhekti Kurniawan.**(Rjs).