NARASISULTRA.ID, KENDARI- Badan Koordinasi (Badko) Himpunam Mahasiswa Islam (HMI) Sulawesi Tenggara (Sultra) dibawah kepemimpinan Irfan Karim laksanakan Latihan Kader (LK) III, di salah satu hotel di Kota Kendari, Sabtu (19/8/2023).
Kegiatan yang dibuka langsung Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sultra Abdurahman Saleh turut dihadiri, Sekjen KAHMI Sultra, serta beberapa Presidiun KAHMI Kota Kendari.
Ketua DPRD Sultra Abdulrrahman Saleh mengatakan, LK III Badko HMI Sultra merupakan bentuk kontribisi HMI kepada negeri dengan melahirkan kader pemimpin yang mampu untuk terjun ke masyarakat secara nyata sesuai dengan cita-cita bangsa.
“Saya harapkan kegiatan ini tempat untuk mencetak generasi-generasi berkualitas penerus bangsa,”tuturnya saat menyampaikan.
Lebih lanjut ia menuturkan bahwa LK III HMI Badko Sultra merupakan langkah untuk memajukan HMI agar lebih baik.
Sementara, Ketua Badko HMI Sultra Irfan Karim menerangkan, dengan adanya kegiatan tersebut ia menginginkan kader-kader alumni nanti bisa menjadi pribadi yang bermanfaat untuk agama, bangsa dan negara.
“Melalui kegiatan ini kita ingin minat perkaderan Sultra itu meningkat dan itu terbukti,”papar Irfan Karim.
Putra asli Konawe Utara itu berharap keluaran kader-kader LK III Badko Sultra bisa menawarkan solusi hingga ketingkat PB HMI. Sebab ia menialai para peserta ini adalah cikal bakal pelanjut dari pada kepengurusan PB HMI.
Untuk diketahui, kegiatan yang berlangsung pada 19 sampai 28 Agustus tersebut, diikuti oleh 20 peserta yang berasal dari 11 perwakilan Badko se Indonesia.(Bsl/a)