Peristiwa

Pria Yang Melompat Dari Jembatan Bahteramas Kendari Ditemukan Meninggal Dunia

521
×

Pria Yang Melompat Dari Jembatan Bahteramas Kendari Ditemukan Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini
Tim SAR gabungan saat mengevakuasi korban YM (32) yang melompat dari jembatan Bahteramas Kendari, (Foto: Istimewa).

NARASISULTRA.ID, KENDARI- Seorang Pria asal Kota Kendari YM (32) yang sebelumnya dilaporkan melompat dari Jembatan Bahteramas Kendari, ditemukan meninggal dunia, pada Jumat, (30/6/2023).

Plt. Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari Hidayat mengatakan, pada pukul 06.30 Wita Tim SAR Gabungan melanjutkan kembali Pencarian terhadap korban yang melompat dari jembatan bahteramas beberapa hari lalu.

Kata Hidayat, pencarian dilakukan dengan membagi 3 yakni, Tim 1 melakukan penyelaman disekitar LKP dengan menggunakan searider, Tim 2 melakukan penyisiran disebelah Utara LKP dengan menggunakan RIB dan Searider dimana luas area pencarian 0,2 NM²

Tim 3 melakukan penyisiran sebelah selatan LKP dengan menggunakan 2 Unit Searider dimana luas area pencarian 0,2 NM².

“Pada pukul 08.05 Wita Tim SAR Gabungan menemukan korban dalam keadaan meninggal Dunia sekitar 0,02 NM Arah barat dan selanjutnya korban di evakuasi ke rumah duka dan diserahterimakan kepada pihak keluarga,”pungkasnya.

Untuk diketahui, sebelumnya seorang warga di Kota Kendari dikabarkan melompat dari atas Jembatan Bahteramas Teluk Kendari pada Rabu 28 juni 2023.

Berdasarkan keterangan saksi yang melihat kejadian itu, korban menceburkan diri sekitar pukul 15.00 wita.

Setelah melakukan pencarian selama dua hari, Korban ditemukan tak bernyawa disekitaran lokasi kejadian.(rjs/a)